PPP Usung Haji Lulung? Ini Kata Romi
jpnn.com - JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terkesan adem ayem menyambut Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2017. Terlihat dari belum adanya satu figur bakal calon pun yang dikaitkan dengan partai berlambang kakbah itu.
Ketua Umum PPP Romahurmuziy mengatakan, partainya tengah mempertimbangkan sejumlah tokoh untuk diusung menjadi orang nomor satu di Jakarta. Dia berharap setelah lebaran figur tersebut sudah bisa diumumkan.
"Salah satunya Haji lulung yang kita juga ikutkan dalam proses penakaran elektabilitas itu, untuk hasil akhir kita lihat setelah lebaran. Kami akan ambil keputusan setelah Lebaran, dan yang ketiga kita perhatikan elektabilitas," kata dia, Kamis (9/6).
Dia berharap, bakal calon gubernur DKI memiliki visi dan misi yang sama dengan partainya. Selain itu, harus memiliki dedikasi dan loyalitas serta elektabilitas yang baik.
"Kami memastikan siapa pun itu (bakal calon gubernur DKI) atas dasar dedikasi dan loyalitas, memiliki kesamaan prinsip dengan visi dan misi partai, ketiga tentu elektabilitas karena kita berhadapan dengan pilkada langsung," tandasnya. (wok/dil/jpnn)
JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terkesan adem ayem menyambut Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2017. Terlihat dari belum adanya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS