PPP Yakin Ahok-Djarot sangat Mungkin Dikalahkan

jpnn.com - JAKARTA - Petinggi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sangat meyakini pasangan calon Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot) dapat dikalahkan dalam Pilkada Gubernur DKI Jakarta 2017.
"Pasangan Ahok-Djarot sangat mungkin dikalahkan. Sebab dari keseluruhan hasil survei terhadap Ahok, elektabilitasnya rata-ratat di angka 40 persen," kata Wakil Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhamad Arwani Thomafi, di Jakarta, Kamis (22/9).
Apalagi, lanjut Arwani yang berbicara pada acara Dialektika Demokrasi "Dinamika Politik Jelang Pikada Serentak 2017" itu jika pilkada DKI Jakarta berjalan bersih dan sportif.
Selain menyikapi hasil survei Ahok secara keseluruhan yang dia nilai tidak signifikan, Arwani optimistis Ahok kalah jika tak dikotori pemilik modal.
"PPP sangat berharap pilkada DKI berjalan bersih, tidak dikotori oleh pemilik modal. Kalau itu terjadi, Ahok kalah," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Petinggi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sangat meyakini pasangan calon Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI