PPPK untuk SD, CPNS Khusus Guru Mata Pelajaran
Yulianto menyebut, formasi paling banyak adalah tenaga pendidikan dan kesehatan. Jika pada seleksi CPNS tahun lalu hanya membuka formasi guru SD, rekrutmen kali ini juga memasukkan guru mata pelajaran (mapel) khusus SMP. ‘’Untuk yang SD sekarang malah hanya dari PPPK, yang CPNS khusus guru mapel,’’ tuturnya.
BACA JUGA: Terungkap Alasan Pemerintah Ogah Angkat Honorer K2 Tua jadi PNS
Ditanya kapan rekrutmen CPNS 2019 dilaksanakan, Yulianto mengaku belum tahu. Begitu juga teknis maupun sistemnya, dia hanya menggeleng. ‘’Juklak (petunjuk pelaksanaan, Red) dan juknis (petunjuk teknis)-nya belum turun,’’ jelasnya.
Yulianto mengakui, meski bakal membuka keran penerimaan CPNS tahun ini, kebutuhan ideal pegawai di lingkup Pemkab Ngawi sulit terpenuhi. Saat ini, kata dia, pemkab kekurangan lebih dari 2.000 ASN. (tif/isd)
Pemkab Ngawi sudah mengusulkan formasi CPNS 2019 namun hanya 30 persen saja yang disetujui pusat, 70 persen untuk PPPK.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Persatuan PPPK Minta UU ASN Direvisi, Hapus Diskriminasi, Setara dengan PNS
- Demi Guru Honorer, Alihkan Saja 1.853 Formasi Kosong Ini!
- Usulan Resmi, Seluruh Honorer Database BKN jadi PPPK
- 5 Berita Terpopuler: Sisa Honorer Masuh Membeludak, Bakal Dicarikan Formasi PPPK 2024, Tanpa Tunjangan?
- Sambil Menunggu Hasil Seleksi CPNS & PPPK, Daerah Ini Mempertahankan 186 Honorer Satpol PP
- Kepala Daerah Minta Jaminan Formasi Tambahan PPPK Tahap 2, MenPAN-RB: Pasti Diterima