Prabowo Antarkan Jokowi ke Bandara untuk Pulang ke Solo
jpnn.com, JAKARTA - Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) meninggalkan Istana Negara untuk kembali ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah.
Kepulangan Jokowi itu diantarkan langsung oleh Presiden ke-8 Prabowo Subianto seusai pelantikan.
Prabowo dan Jokowi menghadiri acara lepas sambut presiden di Istana Negara, pada Mingu (20/10).
Keduanya kompak mengenakan Baju Adat Betawi, Ujung Serong yang juga dikenakan saat pelantikan presiden-wakil presiden.
Usai serangkaian upacara di halaman Istana Merdeka, Jokowi pun menuju Bandara Halim Perdana Kusuma.
Kepulangan Jokowi itu dikawal sejumlah kendaraan Patroli dan Pengawal (patwal).
Eks Gubernur DKI Jakarta itu tampak menaiki Maung Garuda berpelat ‘Indonesia-1’. Jokowi diantar oleh Prabowo menuju Bandara Halim Perdana Kusuma.
Sebelumnya, Prabowo dan Gibran resmi dilantik sebagai Presiden serta Wapres RI periode 2024-2029. (mcr4/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Presiden ke-7 Jokowi meninggalkan Istana Negara untuk kembali ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi
- Said PDIP: Ibu Megawati Memang Tulus Bilang Terima Kasih kepada Prabowo, MPR, dan Rakyat
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak
- Pemerintah Dituding Tak Adil Menangani Honorer, Satpol PP Siapkan Aksi, Minta Perhatian Prabowo
- Prabowo Ingin Para Kepala Daerah Digembleng Seperti Menteri
- Prabowo Bentuk Satgas Hilirisasi dan Ketahanan Energi, Bahlil Ditunjuk Jadi Ketua