Prabowo: Apakah yang Bapak Maksud dengan Unicorn?

jpnn.com, JAKARTA - Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto sempat terlihat kebingungan menjawab pertanyaan Joko Widodo (Jokowi) dalam debat kontestan Pilpres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2) malam. Jokowi dalam perdebatan itu bertanya ke Prabowo soal strategi untuk mengembangkan unicorn atau perusahaan rintisan (start-up) yang sukses.
“Infrastruktur apa yang akan bapak bangun untuk mendukung unicorn kita?” kata Jokowi melontarkan pertanyaan kepada Prabowo.
Namun, Prabowo tak langsung membeber strateginya soal pengembangan unicorn. Ketua umum Gerindri itu bertanya balik soal maksud unicorn.
“Yang Bapak maksud unicorn? Unicorn?" ucap Prabowo. “Maksudnya yang apa itu, online-online itu?" sambung Prabowo yang direspons dengan anggukan kepala oleh Jokowi.
Prabowo mengatakan, unicorn sebenarnya bukan aspek mendasar dalam menyelesaikan masalah bangsa. Mantan Danjen Kopassus ini menyatakan, tugas seorang pemimpin adalah menyelesaikan disparitas ekonomi di tengah-tengah masyarakat.
Prabowo menilai ekonomi Indonesia hanya dikuasai oleh segelintir orang. Bahkan, Prabowo menganggap unicorn akan mempercepat pelarian uang dari Indonesia ke mancanegara.
"Kalau ada unicorn ini akan mempercepat uang kita lari ke luar negeri," kata dia.(tan/jpnn)
Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto sempat terlihat kebingungan menjawab pertanyaan Joko Widodo alias Jokowi soal unicorn dalam debat kedua kontestan Pilpres 2019.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- David Herson Optimistis Target Swasembada Pangan di Era Presiden Prabowo Akan Tercapai
- Inas Zubir Menilai Ada Motif Ekonomi Terkait Isu Ijazah Palsu Jokowi, Begini Analisisnya
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Prabowo Ancam Bakal Ganti Direksi BUMN yang Malas dan Tidak Berprestasi
- Tegur Direksi BUMN dalam Townhall Danantara, Prabowo Berikan Sejumlah Arahan Penting
- Program Prabowo Disebut Bisa Ubah Nasib Rakyat, 8 Juta Lapangan Kerja Bakal Tercipta