Prabowo Bagikan Motor hingga Sowan Ponpes saat Kunker ke Jatim
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyambangi Markas Komando Rayon Militer (Koramil) 0825/12 Rogojampi, Banyuwangi saat kunjungan kerja ke Jawa Timur (Jatim) pada Jumat (30/12).
Pada kesempatan itu, Prabowo membagikan sepeda motor dan alat komunikasi untuk para Bintara Pembina Desa (Babinsa).
Hal itu bentuk terima kasih Menhan Prabowo karena pekerjaan dan dedikasi para Babinsa sebagai komando teritorial, sekaligus tulang punggung pertahanan negara.
"Saya datang ke sini ingin mengucapkan terima kasih atas pekerjaanmu dan dedikasimu. Komando teritorial adalah tulang punggung dari pertahanan negara yang kita harap pertahanan keamanan rakyat semesta," ujar Prabowo dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta.
Eks Danjen Kopassus itu menyebut TNI adalah tentara rakyat, sehingga harus selalu bersatu dengan rakyat, Polri, maupun aparat pemerintahan lainnya.
Prabowo menyebut pemberian motor dan alat komunikasi itu merupakan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membangun pertahanan negara.
Setelah itu, Prabowo melanjutkan kunjungan dan silaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Mansya'ul Huda Banyuwangi.
Saat itu, Pengasuh Ponpes Mansya’ul Huda Banyuwangi KH Fathullah Suyuti Toha mengungkap awal mula pertemuannya dengan ketua umum Gerindra itu.
Menhan Prabowo Subianto membagikan motor untuk para Babinsa di Banyuwangi, Jatim. Ketum Gerindra itu juga sowan Ponpes Mansya'ul Huda., Jumat (30/12).
- Hercules Perintahkan Kader GRIB Jaya Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub Jakarta
- Gandeng BRIN, Mendes Yandri Yakin Sukses Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia
- Puluhan Tahun Bereng Prabowo, AKA Yakin Programnya Bersama Ahmad Ali Akan Terealisasi
- Jadi Pilihan Prabowo, Ahmad Ali-AKA Menyambut Kemenangan Besar di Pilkada Sulteng
- Laut China Selatan, Teledor Atau Terjerat Calo Kekuasaan
- Prabowo Bakal Suntik Mati Operasional PLTU dalam 15 Tahun