Prabowo dan Buruh Teken 10 Kontrak Politik, Nih Rinciannya

Prabowo dan Buruh Teken 10 Kontrak Politik, Nih Rinciannya
Prabowo Subianto di istora Senayan, Jakarta, Selasa (1/5). Foto: Elfany Kurniawan/JPNN.com

Kemudian poin ketujuh, melaksanakan wajib belajar 12 tahun dan mengalokasikan APBN untuk anak pekerja buruh hingga perguruan tinggi secara gratis bagi yang berprestasi.

Kedelapan, menyediakan transportasi publik murah bagi pekerja buruh dan rakyat tidak mampu dan kepastian hukum untuk kendaraan roda dua sebagai transportasi umum. Lalu menjamin hak berserikat bagi pengemudi ojek online yang menjadi mitranya serta hak atas perjanjian kerja bersama.

Kesembilan, menyiapkan perumahan murah bagi pekerja buruh dan rakyat tidak mampu dengan uang muka nol persen.

Dan yang kesepuluh, meningkatkan pendapatan pajak dan tax ratio melalui reformasi perpajakan yang berpihak kepada pekerja buruh dan rakyat tidak mampu. Serta menjadikan koperasi, BUMN dan BUMD sebagai sumber penguatan ekonomi nasional serta memastikan bumi, air dan kekayaan yang terkandung di dalamnya dikuasai kembali oleh negara.

"Demikian perjanjian bersama ini dibuat untuk dijalankan oleh para pihak secara bertanggung jawab,” terang Prabowo.(mg1/jpnn)


Prabowo telah menandatangani kontrak politik dengan buruh. Dalam kontrak itu ada 10 tuntutan yang harus dilaksanakan Prabowo saat nanti terpilih jadi presiden


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News