Prabowo dan Megawati Bakal Ketemu, Jokowi Bereaksi Begini
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi isu rencana pertemuan Presiden terpilih RI Prabowo Subianto dengan Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Jokowi mengaku menyambut baik pertemuan presiden kelima dan kedelapan Indonesia itu.
“Saya kira baik pertemuan itu,” ucap Jokowi dikutip dari Youtube Sekretariat Presiden, Rabu (2/10).
Eks Gubernur DKI Jakarta itu menuturkan pertemuan Megawati dan Prabowo untuk kemajuan negara.
“Sehingga komunikasi antar tokoh-tokoh bangsa bisa tersambung untuk kemajuan bangsa dan negara,” kata dia.
Sebelumnya, Prabowo Subianto memberi sinyal bakal bertemu dengan Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Dia mengatakan pertemuan dengan presiden kelima RI tersebut kemungkinan diadakan sebelum proses pelantikan.
"Insyaallah. Mudah-mudahan sebelum pelantikan," kata Prabowo ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10). (mcr4/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Presiden Jokowi menanggapi rencana pertemuan Presiden terpilih RI Prabowo Subianto dengan Ketum PDI Perjuangan Megawati.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- KPK Incar Aset Anwar Sadad yang Dibeli Pakai Duit Kasus Korupsi Dana Hibah
- Agustiar-Edy Siap Menjalankan Program Asta Cita Prabowo Demi Menyinkronkan Pembangunan Kalteng
- Kadin Munaslub Sebut Prabowo Akan Hadir di Rapimnas, Begini Tanggapan Kubu Arsjad
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Luthfi Sudah Jadi Anak Buah Prabowo, Sudaryono Ajak Warga Menangkan di Pilgub Jateng