Prabowo dan Ratusan Tokoh Penting Akan Hadiri D-Futuro Futurist Summit 2024
jpnn.com, JAKARTA - D-Futuro Futurist Summit (DFFS), sebuah platform yang berfokus pada inovasi teknologi dan sains diselenggarakan di The Kasablanka, Mall Kota Kasablanka, Jakarta pada 5-7 November 2024.
Acara tersebut rencananya akan dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yang juga memberikan sambutan dan pemaparan mengenai pentingnya inovasi teknologi dan strategi untuk ketahanan nasional di masa depan.
Sejumlah Menteri Kabinet Merah Putih juga direncakan bakal hadir dan menjadi pembicara.
Selama tiga hari, para pembicara dari dalam dan luar negeri, seperti Kristine Jane Atienza, seorang Astronot Analog dari Filipina, Raymond Chin, CEO Sevenpreneur dan Co-Founder Genesis, Chrissy Rugian, Analis Zero-Carbon Forest Investments, Davyn Sudirdjo, Founder MASA AI, Sanjay Sarma, CEO, President, dan Dekan Asia School of Business, Mustapha Kamal Zulkarnain, dari Arkitek Mustapha Kamal
Selanjutnya ada Helianti Hilman, Pendiri Javara, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo Wakil Ketua Komisi VII DPR, Dirgayuza Setiawan, Growth and Sustainability Enabler, Ario Bayu, Ketua Komite FFI, dan Felix Zulhendri, Pendiri Kebun Efi.
Pembicara D-Futuro Futurist Summit 2024 bakal membahas berbagai topik terkait teknologi, inovasi, serta masa depan Indonesia dan dunia.
Selain itu, konferensi tersebut juga menyelenggarakan beberapa workshop interaktif serta acara penghargaan yang akan memberikan apresiasi kepada inovator yang berkontribusi dalam mendorong kemajuan teknologi dan inovasi di Indonesia dan global.
D-Futuro Futurist Summit (DFFS) merupakan kolaborasi strategis antara berbagai platform seperti Disrupto Fest besutan WIR Group, The Futurist Summit dari Pijar Foundation, Adhya Group, dan One Hundred Percent Production.
D-Futuro Futurist Summit (DFFS), sebuah platform yang berfokus pada inovasi teknologi dan sains akan diselenggarakan di...
- Gandeng BRIN, Mendes Yandri Yakin Sukses Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia
- Puluhan Tahun Bereng Prabowo, AKA Yakin Programnya Bersama Ahmad Ali Akan Terealisasi
- Jadi Pilihan Prabowo, Ahmad Ali-AKA Menyambut Kemenangan Besar di Pilkada Sulteng
- Laut China Selatan, Teledor Atau Terjerat Calo Kekuasaan
- Prabowo Bakal Suntik Mati Operasional PLTU dalam 15 Tahun
- Agustiar-Edy Siap Menjalankan Program Asta Cita Prabowo Demi Menyinkronkan Pembangunan Kalteng