Prabowo Dinilai Paling Berkepentingan dengan Putusan MK soal Usia Capres-Cawapres
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Badan Pengurus Centra Initiati?v?e Al Araf menilai Capres 2024 Prabowo Subianto paling diuntungkan dan berkepentingan dengan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal uji materi UU Pemilu tentang batas usia capres-cawapres.
Hal itu disampaikan Al Araf dalam diskusi bertajuk "Ma?hkamah Konstitusi atau Ma?hkamah Kekuasaan?" yang digelar Koalisi Masyarakat Sipil Kawal Pemilu Demokratis di Sadjoe Cafe dan Resto Tebet Jakarta Selatan, Minggu (15/10).
Adapun Prabowo disebut-sebut bakal menggandeng putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) sekaligus kader PDIP, Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapresnya.
"Dalam putusan MK besok yang paling berkepentingan dan paling diuntungkan adalah Prabowo Subianto," kata Al Araf.
Peneliti senior Imparsial itu menyebut PDIP sudah pasti tidak diuntungkan dengan putusan MK.
"Secara teori (putusan MK) tidak memberikan efek peningkatan suara bagi Ganjar selaku capres dari PDIP," ujarnya.
Dia menyinggung Pilpres 2019 di mana Prabowo dan Sandiaga Uno yang sama-sama dari Gerindra memaksakan bertarung, tetapi tidak ada insentif politik sehingga kalah.
Namun, kalau ini Prabowo dinilai bakal diuntungkan. Terlebih elemen sukarelawan Jokowi, Projo sudah deklarasi mendukung Prabowo.
Capres 2024 Prabowo Subianto dinilai paling diuntungkan dan berkepentingan dengan putusan MK soal batas usia capres-cawapres.
- Prabowo Lantik Pak Basuki Sebagai Kepala Otorita IKN
- Cerita Risma soal Penutupan Dolly hingga Ungkap Silsilah Keluarganya
- Prabowo Beri Tugas Khusus untuk Basuki Hadimuljono
- Pegawai Kemenkomdigi Ditangkap Kasus Judol, Prabowo Harus Panggil Budi Arie
- Heboh Judi Online Pegawai Kemenkomdigi, Prabowo Sebaiknya Memanggil Budi Arie
- Setelah Bertemu Prabowo, Jokowi Ngobrol Rahasia dengan Paslon di Pilwakot Solo Ini