Prabowo Disebut Capres yang Paham Seluk-beluk Pemerintahan

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat Politik dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Wasisto Raharjo Jati menyebut Prabowo Subianto lebih mengutamakan kepentingan rakyat dibanding kepentingan pribadi.
"Kalau kita melihat Prabowo itu cenderung mengevaluasi pencapaian dari pemerintah sekarang untuk menjadi preferensi pemilih ke depan," ujar Wasisto.
Sikap korektif Prabowo dinilai mampu memberikan kemajuan kepada sistem pemerintahan yang saat ini sudah berjalan.
Oleh karena itu, sangat wajar jika Prabowo menjadi capres yang paling berkompeten melanjutkan program-program pemerintah yang sudah berjalan.
Secara tidak langsung, Prabowo memberikan ruang kepada masyarakat untuk memilih pemimpin yang benar-benar merepresentasikan keberlanjutan kepemerintahan.
Itu dikarenakan sistem pemerintah yang sudah berjalan harus dilanjutkan, dan masyarakat harus memilih pemimpin yang paham seluk-beluk pemerintahan seperti Prabowo.
"Jadi itu pada sikap korektif pemilih terhadap capaian sekarang yang itu menjadi patokan memilih capres yang baik," seru Wasisto.
Hal itu menjadikan Prabowo sebagai sosok capres yang paling dicintai masyarakat.
Oleh karena itu, sangat wajar jika Prabowo menjadi capres yang paling berkompeten melanjutkan program-program pemerintah yang sudah berjalan.
- Prabowo Jadi Pemimpin Dunia dengan Kepuasan Publik Tertinggi di Negara G20
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus
- Bulog Siap Dukung Koperasi Merah Putih untuk Memperkuat Ketahanan Pangan
- Prabowo Berikan Bantuan Rp101 Miliar ke Negara Ini
- Prabowo Puji Keberhasilan Herman Deru Meningkatkan Produksi Pangan Sumsel
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil