Prabowo Dukung Gibran Maju Pilgub DKI Jakarta
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto siap mendukung Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka jika ingin maju sebagai kandidat gubernur pada Pemilihan Gubernur DKI Jakarta.
Prabowo juga menyatakan siap mendukung jika Gibran memilih untuk maju di Pemilihan Gubernur Jawa Tengah.
Pernyataan Prabowo dikemukakan Anggota Badan Pemenangan Pemilu Partai Gerindra Ade Rezki Pratama.
"Wali Kota Surakarta memiliki visi dan misi yang baik, bagaimana karakter secara pribadi, ketokohan, dan mengelola pemerintahan."
"Pak Prabowo sudah sampaikan, apakah untuk di Jawa Tengah atau DKI Jakarta, beliau siap untuk mendukung," ujar Ade Rezki dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu (25/1).
Ade menambahkan, Partai Gerindra mendukung Gibran maju sebagai kandidat gubernur karena putra pertama Presiden Joko Widodo itu memiliki karakter ketokohan dan pengelolaan pemerintah yang baik selama menjabat sebagai Wali Kota Surakarta.
"Beberapa waktu lalu, Mas Gibran sudah berkunjung ke kediaman Pak Prabowo. Ini membuat situasi sangat baik dan kondusif. Gerindra membuka peluang terhadap dukungan bagi Mas Gibran di 2024," ucapnya.
Anggota DPR RI itu lebih lanjut menyampaikan bahwa Prabowo memberikan kesempatan terhadap kader-kader partai maupun tokoh eksternal untuk menjadi kepala daerah.
Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto mendukung Gibran maju Pilgub DKI Jakarta.
- Siap Akselerasi Investasi di Indonesia, Bank Mandiri Gelar MIF 2025
- Tidar Sukses Gelar Pra-Kongres IV, Ini Beragam Kegiatannya
- Prabowo Resmikan 37 Proyek Ketenagalistrikan, 3 Dikerjakan oleh PLN UIP JBB
- Puan Yakin Megawati dan Prabowo Berkeinginan Bertemu Secepatnya
- Heboh Konflik Agraria dan Pagar Laut, KPA Singgung Aksi Akrobat Berjemaah
- Tolong Disimak, Presiden Prabowo Beri Kabar Gembira Soal Ini