Prabowo-Hatta Unggul Tipis di Sumsel

Prabowo-Hatta Unggul Tipis di Sumsel
Prabowo-Hatta Unggul Tipis di Sumsel

Menurut mantan komisioner KPU Sumsel ini, kemenangan tersebut masih jauh dari yang diharapkan.  "Kendatipun Hatta berasal dari Sumsel tapi selama ia jadi pejabat negara, mungkin kesannya itu kan tidak kelihatan untuk masyarakat Sumsel, hal ini yang mungkin menjadi perhitungan masyarakat," tandasnya.
    
Ketua KPU Sumsel, Asphani meminta masyarakat sabar dan tenang menunggu hasil real count yang dilakukan KPU secara berjenjang mulai dari Panitia Pemungutan Suara (Kelurahan), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), KPU Kabuapten/kota, Provinsi hingga Nasional.

“Besok (hari ini, red) perhitungan akan dimulai di tingkat PPS, kemudian PPK dan seterusnya, baru kita akan tahu berapa real count perolehan suara capres da cawapres di Sumsel,” kata Aspahani.

Meski demikian, Aphani memprediksi partisipasi masyarakat dalam memilih pada Pilpres kali ini mengalami peningkatan yang signifikan dibandingkan Pileg, 9 April lalu.

“Kalau Pileg lalu, hanya sekitar 67 persen, nah untuk pelaksanaan Pilpres ini kami memprediksi pemilih mencapai 70-75 persen dan ini merupakan angka yang sudah sangat baik untuk kategori partisipasi pemilih di Sumsel,” ujarnya. (mik)


PALEMBANG - Pasangan capres dan cawapres nomor urut 1, Prabowo - Hatta mengungguli pasangan nomor urut 2, Jokowi-JK di wilayah Sumsel berdasarkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News