Prabowo jadi Pilih Yenny Wahid? Tunggu Kejutan 3 Januari

jpnn.com, JAKARTA - Pilgub Jatim 2018 merupakan bagian dari pemanasan menuju Pileg dan Pilpres 2019. Karena itu, partai besar seperti Gerindra harus mendapat panggung di Jatim.
Poros ketiga harus terwujud meski belum jelas siapa yang akan diusung.
Gerindra masih menunggu awal 2018 untuk menentukan pilihan calon mereka. Ketua DPD Partai Gerindra Jatim Supriyatno menyebutkan, pengumuman calon tidak akan lama lagi.
’’Kira-kira tanggal 3 Januari,” ungkapnya kepada Jawa Pos, Minggu (31/12). Namun, dia masih merahasiakan nama-nama yang akan dicalonkan.
Semua kemungkinan, lanjut dia, masih bisa terjadi. Apakah Gerindra akan membuka poros baru atau bergabung dengan poros yang ada.
Karena cukup sulit menemukan tokoh yang berelektabilitas dan memiliki popularitas tinggi di Jatim, Supriyatno mengatakan bahwa bisa jadi pada akhirnya Gerindra tidak membuat poros ketiga.
’’Kita masih berkomunikasi dengan semuanya, termasuk dengan Gus Ipul,” jelasnya.
Sempat muncul nama Moreno Suprapto yang merupakan anggota DPR Fraksi Gerindra.
Yenny Wahid sudah bertemu Prabowo Subianto. Gerindra menjanjikan kejutan yang akan diumumkan pada 3 Januari 2018.
- Konon, Gerindra Sudah Ingatkan Ahmad Dhani Agar Bicara Hati-Hati Soal Isu Sensitif
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- Elite PKS Bertemu Petinggi Gerindra, Terlihat Santai Penuh Kehangatan, Dasco: Silaturahmi
- KPK Pastikan Tak Ada Kendala dalam Penyidikan Tersangka Anggota DPR Anwar Sadat
- Gerindra Happy Kepemimpinan Prabowo Didukung Megawati