Prabowo Larang Kader Gerindra Ikut Kunker
Minggu, 31 Oktober 2010 – 03:30 WIB

Prabowo Larang Kader Gerindra Ikut Kunker
JAKARTA - Pimpinan partai berlomba-lomba melarang para kadernya di DPR melakukan kunjungan kerja ke luar negeri. Setelah Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Radjasa melarang kader PAN di legislatif kunker ke manca negara, giliran Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Prabowo Subianto juga melakukan hal serupa. "Anggaran perjalanan Luar Negeri cukup besar untuk APBN. Kalau tidak salah sekitar Rp 20 triliun. Kalau dianggarkan sawah bisa ratus dan rakyat bisa hidup," kata Prabowo yang juga Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (DPN HKTI).
"Garis partai kita membela rakyat jadi harus setia dengan kehendak rakyat. Rakyat kita tidak suka sama studi banding. Ini sensitif karena rakyat kita banyak yang susah," kata Prabowo dalam jumpa pers Rapimnas Partai Gerindra di Hotel Redtop, Pecenongan, Jakarta Pusat, Sabtu (30/10).
Baca Juga:
Prabowo lebih sepakat bila para ahli dari luar negeri diundang ketimbang para anggota DPR ke manca negara. Sebab, kata dia, anggaran studi banding DPR ke luar negeri cukup besar.
Baca Juga:
JAKARTA - Pimpinan partai berlomba-lomba melarang para kadernya di DPR melakukan kunjungan kerja ke luar negeri. Setelah Ketua Umum DPP Partai Amanat
BERITA TERKAIT
- Dukung Revisi UU TNI, Jenderal Agus: Disesuaikan dengan Permasalahan
- Satgas Cartenz Ungkap Kasus Penyelundupan Senjata, Legislator Komisi I Bilang Begini
- PSI Paling Dekat dengan Jokowi, Wajar Mengadopsi Partai Super Tbk
- Audiensi dengan Penulis Perempuan, Ibas Sampaikan Menulis Bisa Membentuk Peradaban
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Posisi Letkol Teddy di Seskab Langgar UU TNI, TB Hasanuddin: Harus Mundur dari Militer