Prabowo: Masih Ada Beberapa Jam, Istikharah Dulu

jpnn.com, SURABAYA - Peta perkoalisian jelang Pilgub Jatim berubah total setelah PKS resmi mendeklarasikan dukungan kepada Saifullah Yusuf, Selasa (9/1) malam.
Sedangkan PAN dikabarkan segera melabuhkan dukungan kepada Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak.
Jika PAN benar-benar mendukung Khofifah-Emil, posisi Gerindra bakal terancam. Partai pimpinan Prabowo Subianto itu bisa kehilangan kesempatan mengikuti pilgub Jatim.
Dalam beberapa kali wawancara sebelumnya, pengurus Gerindra Jatim mengakui bahwa abstain dalam pilgub Jatim menjadi salah satu opsi.
Alasannya, dua cagub saat ini dianggap sama-sama representasi pemerintah.
”Bagi Gerindra, pilgub hanya sasaran antara untuk kepentingan yang lebih besar, yakni pilpres,” kata pengurus Gerindra Jatim yang tak mau namanya dikutip.
Sementara itu, hingga pukul 22.30 tadi malam, Gerindra juga belum mengumumkan sikap resmi dalam Pilgub Jatim 2018.
Ketua Umum Prabowo Subianto menyatakan, masih ada waktu untuk menentukan pilihan kepada salah satu calon atau bahkan memilih abstain.
PKS ikut usung Gus Ipul. Jika PAN jadi dukung Khofifah, Gerindra sendirian dan terancam tidak bisa ikut Pilgub Jatim.
- Prabowo Ancam Bakal Ganti Direksi BUMN yang Malas dan Tidak Berprestasi
- Tegur Direksi BUMN dalam Townhall Danantara, Prabowo Berikan Sejumlah Arahan Penting
- Prabowo Sebut Kekayaan Danantara Akan Tembus Rp 16 Ribu Triliun
- Minta Wartawan Keluar Saat Acara Danantara, Prabowo: Tertutup, Saya Banyak Menegur Direksi
- PSN Rempang Eco City Tak Masuk Perpres yang Diteken Prabowo, Rieke: Batal!
- Wartawan Diminta Keluar Saat Prabowo Sambutan di Acara Danantara, Ada Apa Ini? Hmm