Prabowo Masih Optimis
Rabu, 08 Juli 2009 – 14:15 WIB
BOGOR – Calon Wakil Presiden Prabowo Subianto memberikan hak suaranya di rumah kediaman pribadinya di Bojong Koneng Bogor. Tidak seperti calon presiden atau cawapres lainnya, yang datang didampingi para istri atau suaminya, Prabowo datang sendirian. Maklum, hingga kini putra begawan ekonomi Sumitro Djojohadikoesuma itu masih betah menjomblo, setelah perceraiannya dengan putri mantan Presiden Soeharto, Titik Soeharto beberapa tahun silam.
Prabowo menyalurkn aspirasi politiknya di TPS 1 Desa Bojong Koneng, kecamatan Babak Madang, Kabupaten Bogor. Tidak ada perlakuan istimewa yang diberikan kepada calon wakil presiden Prabowo. Setibanya di TPS, Prabowo yang mendapatkan nomer urut 367 itu, langsung duduk mengantre berbaur dengan masyarakat umum. Ia mengantre sampai namanya dipanggil oleh petugas PPS.
Baca Juga:
Seusai menyontreng, Prabowo langsung membasahi jari manisnya dengan tinta, sebagai tanda ia telah menggunakan hak pilihnya. Tak puas hanya dengan satu jari, maka Prabowo pun mencelupkan jari manis kirinya ke tinta. Dengan demikian, dua jari manis prabowo pun sudah bertanda, bahwa dirinya sudah menyontreng.
''Jari yang satu ini sebagai tanda nomor satu,'' kata Prabowo. Ketika dimintai komentarnya usai nyontreng, Prabowo berharap target
suara bisa menang, terutama di TPS 1 Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor.''Nantilah kita lihat, yang jelas saya harapkan pasangan capres-cawapres nomor urut satu bisa menjadi nomor satu,'' ungkapnya.(sid/JPNN)
BOGOR – Calon Wakil Presiden Prabowo Subianto memberikan hak suaranya di rumah kediaman pribadinya di Bojong Koneng Bogor. Tidak seperti calon
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Heboh Insiden Carok Pendukung Cabup, Brimob Hingga Marinir Dikerahkan ke Sampang
- Tim Pemenangan RIDO Temukan Politik Uang & Pembagian Sembako Jelang Pencoblosan
- Survei Trust Indonesia: Bassam-Helmi Jadi Pemenang Pilbup Halmahera Selatan
- Gelar Doa Bersama, Timses RIDO: Isi Masa Tenang dengan Hal Positif
- Pemuda Kristen Jakarta Kecam Pernyataan Bermotif SARA Menteri Maruarar Sirait
- 3 Pejabat Pemkab Banggai jadi Tersangka Tindak Pidana Pemilu 2024