Prabowo Pilih ke Bekasi

Prabowo Pilih ke Bekasi
Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto. Foto: Dwi P/RM

jpnn.com - BEKASI – Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto menyalurkan bantuan kepada korban banjir di sejumlah titik di wilayah Bekasi.

Mulai dari peralatan mandi, pembalut, pampers, bahan makanan, bumbu-bumbuan, makanan bayi, susu, dan sejumlah kebutuhan lain yang sangat dibutuhkan.

Menurut Koordinator Media Center Prabowo Subianto, Budi Purnomo Karjodihardjo, sejumlah daerah yang menjadi fokus pemberian bantuan kali ini melingkupi dua daerah di Kabupaten Bekasi yang paling terdampak akibat bencana banjir. Masing-masing Desa Tarumajaya dan Bebelan.

“Bantuan kita salurkan terutama ke tempat-tempat pengungsian yang belum mendapatkan penanganan optimal. Karena itu kegiatan ini akan terus berlanjut karena masih sangat banyak masyarakat yang sangat membutuhkan uluran tangan,” ujarnya di sela-sela penyaluran bantuan di Bekasi, Rabu (22/1).

Saat ditanya mengapa memilih Bekasi untuk kegiatan penyaluran bantuan kali ini, Budi menyatakan hal yang sama juga telah dilakukan di sejumlah daerah lain.

Bahkan di Jakarta, Partai Gerindra sebelumnya telah menyalurkan bantuan di 270 titik banjir. Baik itu berupa mi instan, roti, air minum, susu, pembalut wanita, pampers dan vitamin untuk anak-anak balita, serta mendirikan posko.

“Partai Gerindra juga sudah melakukan kegiatan kerja bakti massal bertema Gerakan Sapu Bersih yang yang dilaksanakan secara serentak di 470 RW di Ibu Kota. Langkah yang sama kita lakukan untuk saudara-saudara kita di Bekasi. Karena hampir separuh wilayah yang ada terkena musibah. Hingga saat ini mereka sangat memerlukan bantuan dari pemerintah maupun dermawan, untuk meringankan beban yang ada,” katanya. (gir/jpnn)

 


BEKASI – Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto menyalurkan bantuan kepada korban banjir di sejumlah titik di wilayah Bekasi.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News