Prabowo Puas, Merasa Tidak Salah Pilih
jpnn.com - jpnn.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengaku puas dengan penampilan Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam debat pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI, Jumat (27/1) malam.
Prabowo merasa keputusannya memilih Anies-Sandi sebagai cagub-cawagub, sudah sangat tepat.
"(Penampilan Anies-Sandi) luar biasa. Tidak salah kami pilih," kata Prabowo di Stadion Sumantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (29/1).
Dia yakin, pascadebat sesi kedua yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum Daerah DKI Jakarta ini, popularitas Anies-Sandi meningkat.
"Saya kira lebih unggul lah Anies-Sandi," kata dia.
Hal tersebut juga diamini oleh Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman.
Menurutnya, ada peningkatan popularitas pada pasangan Anies-Sandi pascadebat sesi kedua itu.
"Kita lihat dari polling media-media. Ada lima polling media selalu Anies-Sandi paling tinggi. Hanya ada satu di bawah 50 persen. Selebihnya 54 persen. Jadi saya kira yang menilai orang lain. Tapi internal kami puas lah," tandas dia. (Mg4/jpnn)
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengaku puas dengan penampilan Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam debat pasangan calon Gubernur
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Yayasan GSN Terima Bantuan 10.000 Buku Bacaan dari Ganeca Group
- Beda dengan Dasco, Istana Sebut Prabowo Mengapresiasi Kepatuhan Para Menteri
- Menteri Ara Siap jika Kena Reshuffle Kabinet
- Prabowo Ingatkan Semua Bawahan: Bersihkan Diri sebelum Dibersihkan
- Prabowo Bicara Peluang Reshuffle, Muzani: Gerindra Dukung Semua Keputusan Presiden
- Catat, Sebegini Anggaran Subsidi LPG 3 Kilogram