Prabowo Punya Pengalaman Lebih Sebagai Pemimpin Dibanding Capres Lainnya

jpnn.com, JAKARTA - Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa mengatakan Prabowo sebagai capres dan pengalamannya di komandan Korps Pasukan Khusus (Kopassus) menjadi pembeda dengan kandidat lain.
Pasalnya, yang membedakan yakni menurut Andika cara kepemimpinan di militer dengan instansi daerah sangat jauh berbeda.
"Mungkin ada hal lain yang dimiliki oleh Pak Prabowo sebagai capres memiliki pengalaman dan skill lain yang melengkapi dirinya," kata Andika.
Menurut Andika, dengan adanya pengalaman dan kemampuan tersebut membuat Prabowo disebut sebagai sosok yang layak menjadi pemimpin Indonesia.
Masyarakat melihat pengalaman yang ada pada diri Prabowo mampu membawa Indonesia menjadi semakin maju.
"Itu yang mungkin dinilai oleh masyarakat sama halnya dengan negara maju bahwa 'oh beliau ini pantas memimpin negara kita'," tutur Andika.
Terlebih, sudah banyak contoh dari negara-negara maju yang dipimpin oleh presiden yang berlatar belakang militer. Hampir semua di negara tersebut alumni militer membuktikan kualitasnya sebagai pemimpin.
"Contoh terbaru George Walker Bush presiden Amerika juga tentara, terus Bapaknya George Herbert Walker Bush itu juga tentara," paparnya.
Calon Presiden (Capres) Gerindra Prabowo Subianto dinyatakan memiliki kemampuan dan pengalaman yang lebih dalam kepemimpinan.
- Prabowo Berikan Bantuan Rp101 Miliar ke Negara Ini
- Prabowo Puji Keberhasilan Herman Deru Meningkatkan Produksi Pangan Sumsel
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Herman Deru Dampingi Presiden Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi Se-Indonesia
- Pakar Tegaskan Penunjukan Juru Bicara Presiden Tidak Boleh Melalui Lisan