Prabowo Subianto: Beliau Punya Langkah Strategis
jpnn.com, YOGYAKARTA - Presiden Jokowi bertemu Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di Istana Gedung Agung, Yogyakarta, Rabu (1/1).
Presiden Jokowi menyebut Prabowo sebagai tamu besar di awal 2020.
Prabowo mengajak putranya, Didit Hedyprasetyo, saat bertemu Jokowi yang didampingi oleh putranya, Kaesang Pangarep.
Pertemuan berlangsung di Ruang Garuda istana tersebut pada hari Rabu pukul 10.20 WIB, berlangsung santai selama 1 jam.
"Tahun Baru 2020, Pak Prabowo adalah tamu besar pertama yang saya terima. Alhamdulillah, tadi berbicara banyak hal baik yang berkaitan dengan urusan keluarga, juga lebih banyak urusan negara," kata Presiden kepada media usai pertemuan.
Prabowo menjelaskan, perbincangan dengan Presiden membahas progres terkini program pemerintah di bidang pertahanan.
"Sudah saya sampaikan dan mungkin dalam waktu akan datang beliau akan kasih waktu lagi untuk lebih dalam, lebih perinci membahas langkah-langkah ke depan," kata Prabowo.
Prabowo mengatakan, Presiden Jokowi memiliki rencana besar dengan target yang baik.
Presiden Jokowi yang ditemani putranya, Kaesang Pangarep, bertemu Menhan Prabowo Subianto di Istana Gedung Agung, Yogyakarta.
- Dampingi Zulkarnain-Lerru Kampanye, Kaesang Jadi Rebutan Warga di TPS Gelam Jaya
- Menkomdigi Meutya Hafid Sapa Guru & Siswa di Daerah 3T, Sampaikan Pesan Prabowo
- Prabowo dan RK Bertemu Kamis Malam, Pengamat: Gestur Dukungan Politik
- Bahlil Lahadalia Dapat Tugas Khusus dari Presiden Prabowo
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Kaesang Yakin Warga Pinrang Pilih Andi Irwan Hamid dan Sudirman Bungi