Prabowo Subianto Dianggap Suksesor yang Melanjutkan Kebijakan Jokowi
jpnn.com, JAKARTA - Kemamuan spesial yang dimiliki Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, membuatnya dianggap sebagai suksesor untuk melanjutkan kebijakan dari pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Prabowo yang memiliki banyak pengalaman diyakini bisa menjadi sosok penerus program Presiden Jokowi yang sedang berjalan sekarang.
Pengamat politik dari Universitas Airlangga, Prof Kacung Marijan mengatakan Prabowo terbukti memiliki kemampuan spesial.
Tak hanya itu, menurutnya Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra itu dianggap sebagai suksesor untuk melanjutkan kebijakan Presiden Jokowi.
“Pak Prabowo ini salah satu yang spesial bagi Pak Jokowi,” kata Kacung kepada wartawan, Rabu (26/7).
Selain spesial di mata Presiden Jokowi, Prabowo juga diyakini sebagai sosok yang bisa melanjutkan kerja-kerja pemerintahan saat ini.
Selain itu, orang nomor satu di Partai Gerindra itu kerap mendapatkan kepercayaan dari Presiden Jokowi.
“Pak Prabowo adalah salah satu yang bisa dianggap bisa melanjutkan kerja Pak Jokowi, salah satu calonnya yang dipercaya oleh Pak Jokowi,” lanjutnya.
Sosok Prabowo Subianto disebut menjadi suksesor yang bisa melanjutkan kebijakan dan program dari Presiden Jokowi.
- AMPHURI Dorong Prabowo Lobi Arab Saudi, Biar Kuota Haji Indonesia Bertambah
- Demi Berantas Judi Online, Prabowo Sampai 3 Kali Panggil Menkomdigi
- Rapat Bareng Mentan, Legislator Ini Ingatkan Soal Kegagalan Food Estate Terdahulu
- Prabowo Lantik Pak Basuki Sebagai Kepala Otorita IKN
- Prabowo Beri Tugas Khusus untuk Basuki Hadimuljono
- Setelah Bertemu Prabowo, Jokowi Ngobrol Rahasia dengan Paslon di Pilwakot Solo Ini