Prabowo Subianto: Itu Pendekar, Itu Pendekar

Prabowo Subianto: Itu Pendekar, Itu Pendekar
Pendukung Pasangan Capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno saat menghadiri Debat Terakhir Capres di Jakarta, Sabtu (13/4). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Beredar video dalam situs Youtube yang merekam calon presiden Prabowo Subianto tengah berpidato di hadapan ratusan relawannya di Rumah Perjuangan Prabowo - Sandiaga, Jakarta Pusat, Rabu (22/5) malam.

Video tersebut salah satunya dicuitkan ulang oleh Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah di akun twitter miliknya @fahrihamzah.

Mengawali pidato, Prabowo mengaku sudah menjenguk korban kerusuhan 22 Mei yang dirawat di Rumah Aspirasi.

Menurut dia, tidak sedikit korban yang dirawat di sana. Mayoritas korban yang dirawat di Rumah Aspirasi, lanjutnya, karena terpapar gas air mata.

"Saya datang ke Rumah Aspirasi di Cut Mutia, lihat banyak saudara-saudara yang kena tembakan gas air mata yang keras," ucap Prabowo.

BACA JUGA: Habib Pastikan Pria Pengancam Bunuh Kapolri Bukan Anggota Laskar FPI

Kemudian, Eks Danjen Kopassus itu meminta para pendukung dan relawan, untuk mempercayai perjuangan yang dilakukannya. Prabowo meminta para relawan dan pendukung agar menghindari kekerasan ketika menyampaikan aspirasi.

"Saya minta, perjuangan ini damai, damai. Harus hindari kekerasan. Perjuangan ini ialah perjuangan yang tidak boleh membalas kekerasan. Ini tidak ringan, ini sangat berat," ucap dia.

Prabowo Subianto mengingatkan para pendukungnya agar senatiasa berjuang dengan cara- cara damai, tanpa kekerasan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News