Prabowo Subianto Jadi Menhan, Prilly: Saya Bersamamu Pak
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Prilly Latuconsina memberikan dukungannya untuk Prabowo Subianto yang kini menjabat sebagai Menteri Pertahanan dalam kabinet Jokowi.
Hal itu terlihat dari komentar Prilly Latuconsina pada foto unggahan di akun Instagram resmi milik Prabowo Subianto.
“I’m with you (saya bersamamu) Pak,” tulis Prilly Latuconsina di kolom komentar seraya membubuhi emoji hati.
Tak hanya Prilly, warganet lain juga ikut-ikutan memuji sikap prabowo yang mau menjadi pembantu Presiden untuk periode 2019-2024.
Sebelumnya, akun Instagram Prabowo itu mengunggah foto-foto saat pelantikan di Istana Kepresidenan.
Ketua Umum Partai Gerindra itu tampak gagah mengenakan setelan jas hitam lengkap dengan dasi merah.
Di salah satu foto yang diunggah, Prabowo tampak memberi hormat kepada Presiden Jokowi saat akan menerima surat keputusan.
“Marilah kita melangkah ke depan, berjuang bersama, menjunjung tinggi nilai-nilai perdamaian, demi pertahanan, persatuan, dan keutuhan Republik Indonesia tercinta," tulis Prabowo sebagai keterangan foto.(mg7/jpnn)
Prilly Latuconsina mendukung Prabowo Subianto menjadi Menteri Pertahanan (Menhan)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- RAN hingga Prilly Latuconsina Meriahkan Siaran 40 Jam The Rockin' Life
- Iqbaal Ramadhan Bicara Soal Karakter Ian Antono
- Perayaan Mati Rasa, Pilu Adik Kakak yang Kehilangan Orang Tua
- Tren Pernikahan Menurun, Prilly Latuconsina Soroti Wanita Mapan
- Jokowi Undang Menteri-Menteri Makan Siang di Istana, Jadi Momen Perpisahan
- Prilly Latuconsina dan Dikta Mengajak Menangis Bersama