Prabowo Subianto Jalankan Perintah Fadli Zon

jpnn.com - jpnn.com - Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto sudah berada di kompleks Parlemen, untuk meendengarkan pidato Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud, Kamis (2/3).
Prabowo mengaku hadir atas perintah Wakil Ketua DPR Fadli Zon.
"Kita sambut baik tamu penting kehormatan bagi kita. Saya diperintah oleh wakil ketua DPR untuk hadir," ujar Prabow sambil tersenyum.
Sebagai negara sahabat, Prabowo berharap kedatangan Raja Salman membawa kontribusi baik bagi dunia investasi nasional.
Termasuk, adanya penambahan kuota haji bagi Indonesia sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar.
"Mudah-mudahan kuota haji ditambah. Antri jamaah ada yang nunggu 20 tahun," ujar dia.
Selain Prabowo, sejumlah tokoh politik nasional lain juga diundang. Antara lain Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).(fat/jpnn)
Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto sudah berada di kompleks Parlemen, untuk meendengarkan pidato Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz
- Wujudkan Visi Prabowo, Bupati Lahat Siapkan Generasi Emas Lewat Pengembangan SDM Unggul
- Soal Penjurusan di SMA, Mendikdasmen: Arahan Presiden Agar Dikaji Lebih Dalam
- LG Batal Investasi Baterai EV di RI, Prabowo Yakin Ada Investasi Negara Lain
- Prabowo Segera Cek Dugaan Penggelapan Anggaran MBG
- Rakernas IKA SKMA Bahas Rekomendasi Dukung Swasembada Pangan & Pengelolaan SDA Berkelanjutan
- Menteri PKP Maruarar Sirait Segera Selesaikan Polemik Meikarta