Prabowo Subianto Merasa Cemas
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto mengungkapkan keprihatinannya terkait maraknya penyerangan terhadap pemuka agama dalam beberapa waktu terakhir.
“Kami sangat prihatin dan sangat cemas," ucap Prabowo saat menghadiri Rakornas Satuan Relawan Indonesia Raya (Satria) Gerindra di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Selasa (13/2).
Karena itu, dia meminta pemerintah mengambil langkah untuk memulihkan keamanan.
"Kita harus waspada adanya unsur-unsur yang ingin menimbulkan kekisruhan di masyarakat," tutur Prabowo.
Dia juga meminta semua pihak menahan diri dan tidak terpancing emosi.
"Saya kira yang sekarang kita butuh adalah kewaspadaan dan menahan diri di semua pihak," kata Prabowo. (fat/jpnn)
Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto mengungkapkan keprihatinannya terkait maraknya penyerangan terhadap pemuka agama dalam beberapa waktu terakhir.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Ini Biang Kerok Kenaikan Harga MinyaKita
- Gus Yahya Ingin PBNU Berkontribusi dalam Program Makan Siang Bergizi Gratis
- Pemerintah Harus Tingkatkan Daya Saing Produk UMKM dan Ekonomi Kreatif
- Penyebab Pemerintah Batal Beri Insentif ke 3 Komoditas
- Presiden Prabowo Berpotensi Menunjuk Laksdya Erwin sebagai KSAL Baru
- 4 Tahun, Pemerintahan Prabowo Targetkan Rp 13.032 Triliun Investasi