Prabowo Subianto: Semua Dinasti, Bung!

jpnn.com - JAKARTA - Bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto menyampaikan pernyataan soal polemik dinasti politik.
Prabowo sendiri menyatakan dirinya merupakan dinasti merah putih yang cinta tanah air.
Karena itu, Prabowo berharap agar frasa dinasti politik jangan dibawa ke arah negatif.
"Semua dinasti, Bung. Jangan cari negatif, tetapi cari positifnya," kata dia saat ditanya terkait Dinasti Jokowi yang dilekatkan kepada Gibran Rakabuming Raka yang terpilih sebagai cawapres pendampingnya, seusai Rapimnas Gerindra di Jakarta, Senin (23/10).
Prabowo menjelaskan bahwa dirinya adalah dinasti karena anak dari Soemitro Djojohadikoesoemo yang merupakan begawan ekonomi.
Sementara itu, kakeknya bernama Margono Djojohadikoesoemo dan pamannya gugur dalam membela Republik Indonesia.
"Kami dinasti merah putih, patriot dan yang ingin mengabdi untuk rakyat," ujarnya.
Lebih lanjut Prabowo mengatakan, jika dinasti Jokowi ingin mengabdi untuk rakyat, lalu apa salahnya.
Bakal capres Prabowo Subianto, yang berpasangan dengan bakal cawapres Gibran Rakabuming, bicara soal dinasti politik.
- Menghadap Presiden Prabowo, Dirut Pertamina Pastikan BBM Aman Menjelang Mudik Lebaran
- Presiden Prabowo Perintahkan BNPB segera Tangani Banjir
- Bagaimana Kepastian THR untuk ASN? Sri Mulyani Sebut Nama Prabowo
- Honorer K2 Adukan Masalah Rekrutmen PPPK 2024 ke Komnas HAM, Semoga Didengar Prabowo
- Buntut Korupsi Pertamax, Pakar Desak Prabowo Nonaktifkan Erick Thohir
- Spei Yan dan Arnold Dilantik, Pilkada Pegunungan Bintang Disebut Tanpa Pelanggaran