Prabowo Subianto Terima Usulan Kader Gerindra, Siap Maju Jadi Capres 2024

Dari situ, dia pun siap berjuang demi mewujudkan kehidupan rakyat yang lebih baik.
"Dengan demikian, saya menyatakan pada malam ini, saya siap terus berjuang untuk bangsa dan rakyat Indonesia," ungkap Prabowo.
Mengakhiri pidato, eks Pangkostrad itu mengungkap tradiri untuk memberi hormat kepada siapa pun yang membanggakan tanpa memandang jabatan.
"Saya punya tradiri khusus, kalau saya bangga dengan anak buah, kalau saya bangga dengan rekan saya, saya yang hormat dahulu," ujarnya.
Prabowo berikutnya memberi hormat kepada kader Gerindra yang hadir di rapimnas.
Para kader pun kompak memberi hormat balik kepada pria kelahiran Jakarta itu.
Sebelumnya, seluruh kader Gerindra sepakat mengusulkan Prabowo menjadi Capres 2024 dan disampaikan saat momen Rapimnas di SICC, Jawa Barat, Jumat ini.
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani menilai wajar nama ketum parpolnya Prabowo didorong kader internal untuk menjadi Capres 2024.
Prabowo Subianto menerima usulan dari kader parpolnya dari berbagai tingkatan untuk bisa menjadi Capres 2024.
- Kejaksaan Didukung Penuh Prabowo untuk Bereskan Korupsi Minyak Mentah
- Waka MPR Jajaki Peluang Investasi di Bidang Teknologi Karbon Rendah
- Laskar Merah Putih Ajak Masyarakat Dukung Kejagung Berantas Korupsi
- Kejagung Lagi Digdaya, Potensial Dijadikan Musuh Bersama
- Peneliti BRIN Dorong Publik Mendukung Agenda 'Bersih-Bersih' di Era Prabowo
- Blusukan di Bekasi, Prabowo Buka Puasa Bareng Korban Banjir