Prabowo Subianto Terima Usulan Kader Gerindra, Siap Maju Jadi Capres 2024

Diketahui, seluruh kader Gerindra kompak meminta Prabowo bisa menjadi kandidat Pilpres 2024 saat momen Rapimnas di SICC, Jawa Barat, pada Jumat ini.
Menurut Muzani, Prabowo dianggap masih populer di beberapa hasil survei sehingga kader Gerindra mendukung eks Danjen Kopassus itu sebagai Capres 2024.
"Paling populer, paling diminati, paling disukai," kata Wakil Ketua MPR itu ditemui ditemui saat acara Rapimnas Gerindra di SICC, Jawa Barat, Jumat.
Selain populer, kata Muzani, Prabowo menunjukkan kinerja positif selama memimpin di Kementerian Pertahanan sehingga dianggap pantas menjadi Capres 2024.
"Kemudian beliau tidak pernah bergeser dari komitmennya untuk menjaga keutuhan NKRI," ujar legislator dari Daerah Pemilihan Lampung I itu. (ast/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Prabowo Subianto menerima usulan dari kader parpolnya dari berbagai tingkatan untuk bisa menjadi Capres 2024.
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Aristo Setiawan
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Elite PKS Bertemu Petinggi Gerindra, Terlihat Santai Penuh Kehangatan, Dasco: Silaturahmi
- Soal Revisi Aturan TKDN, Gaikindo Sebut Industri Otomotif Berpotensi Ambruk
- Sekolah Rakyat
- Budi Gunawan Anggap Lawatan Prabowo ke Lima Negara Menghasilkan Kerja Sama Strategis
- Ceritakan Persahabatan Puluhan Tahun dengan Prabowo, Raja Yordania: Tak Terlupakan