Prabowo Subianto Ulang Tahun, JAMAN: Selamat Memperjuangkan Kemandirian Nasional
Selain itu, pelatihan dan pengembangan kapasitas tenaga kerja di berbagai sektor harus ditingkatkan agar Indonesia tidak hanya menjadi pasar tenaga kerja, tetapi juga mampu menciptakan produk-produk yang kompetitif di pasar global.
Sebagai organisasi yang berkomitmen terhadap kemandirian bangsa, JAMAN akan terus mendukung dan mengawal langkah-langkah strategis pemerintah.
"Kami bertekad untuk menjadi mitra yang kritis namun konstruktif bagi pemerintahan Prabowo Subianto, memastikan bahwa kemandirian nasional tidak hanya menjadi jargon politik, tetapi sebuah realitas yang diwujudkan melalui kebijakan konkret," tuturnya.
"Kami akan terus mendukung upaya-upaya yang membawa Indonesia menuju kemandirian di segala bidang. Dalam sektor ekonomi, kami mendorong pemerintah untuk memberikan perhatian lebih kepada pengusaha kecil dan menengah, yang sering kali menjadi tulang punggung perekonomian nasional," paparnya.
Di sektor pangan, JAMAN berharap kebijakan swadaya pangan dapat terwujud, sehingga Indonesia mampu berdiri di atas kaki sendiri dalam memenuhi kebutuhan pokok rakyat.
"Pada Ulang tahun Prabowo Subianto yang ke 73. Semoga menjadi momentum penting untuk merefleksikan perjalanan panjang bangsa ini dan tantangan yang ada di depan."
"JAMAN menaruh harapan besar bahwa di bawah kepemimpinan beliau, kemandirian nasional akan makin terwujud, dan Indonesia mampu menjadi negara yang berdaulat, adil, dan makmur," pungkasnya.(ray/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Jaringan Kemandirian Nasional (JAMAN) mengucapkan selamat ulang tahun kepada Presiden terpilih Prabowo Subianto.
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Jadi Pilihan Prabowo, Ahmad Ali-AKA Menyambut Kemenangan Besar di Pilkada Sulteng
- Laut China Selatan, Teledor Atau Terjerat Calo Kekuasaan
- Prabowo Bakal Suntik Mati Operasional PLTU dalam 15 Tahun
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena
- Presiden Prabowo Sebut Indonesia Sedang Menyusul Brasil