Praja IPDN Resmi Mengakhiri Latsitardanus XLIV

Praja IPDN Resmi Mengakhiri Latsitardanus XLIV
Kegiatan Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) XLIV tahun 2024 resmi ditutup. Foto Humas IPDN

Panglima TNI yang diwakilkan Danjen Akademi TNI memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh peserta atas dedikasi, disiplin dan kepatuhan yang telah ditunjukan selama pelaksanaan latihan.

“Semoga kegiatan ini bisa meningkatkan gotong royong dan sinergitas dalam rangka membangun NKRI. Sinergitas ini diharapkan dapat terus terjalin dan menjadi bekal berharga saat bertugas nantinya”, ujarnya. 

Hal serupa juga disampaikan Kalemdiklat Polri, kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar atas kerja sama dan dukungan semua pihak yang terlibat. 

Dia berharap kegiatan ini menjadi wujud nyata pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh para peserta Latsitarda, keberadaan para peserta diharapkan mampu membangun interaksi hangat dengan lingkungan dan masyarakat.

"Semoga interaksi ini bisa mengenalkan adat istiadat, budaya  dan kearifan lokal  kepada para peserta sehingga memunculkan rasa cinta tanah air," imbuhnya. 

Pj. Gubernur Kalimantan Timur  Prof. Akmal Malik, beserta jajaran mewakili seluruh masyarakat Kalimantan Timur mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh peserta Latsitardanus tahun ini.

“Kami masyarakat Kalimantan Timur merasa sangat terbantu dengan kehadiran para praja dan taruna/i di lingkungan kami. Mereka membantu memperbaiki fasilitas umum dan yang paling utama masyarakat terutama siswa/I pelajar menjadi termotivasi untuk melanjutkan pendidikan ke sekolah kedinasan, " pungkasnya. (esy/jpnn)

Praja IPDN resmi mengakhiri Latsitardanus XLIV. Rektor IPDN Prof. Dr. Drs. H. Hadi Prabowo, M.M  menyampaikan sejumlah pesan.


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News