Prajurit TNI AL Bekerja Bakti di Lingkungan Gereja

jpnn.com, SURABAYA - Masih dalam rangkaian peringatan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Prajurit TNI Angkatan Laut dan Aparatur Sipil Negara (ASN) wilayah Surabaya menggelar bakti sosial serta kerja bakti di beberapa gereja yang berada di Daerah Basis TNI Angkatan Laut, Ujung Surabaya, Rabu (10/1/2018).
Kerja bakti yang dilaksanakan di GPIB Galilea, GPDI Zebaoth, Gereja Maria Ratu Damai serta HKBP Ujung Surabaya ini dipimpin langsung oleh Ketua Pelaksana Kerja Bhakti, Letkol Laut (KH) Hasoloan Samosir sebagai Panitia Natal yang sehari-hari menjabat Pabanren Sops Koarmatim.
Menurut Kadispenarmatim Letkol Laut (KH) Suratno, kegiatan kerja bakti ini meliputi pembersihan aliran air yang berada di sekitar Gereja dan dilanjutkan dengan pemotongan rumput serta merapikan lingkungan di tiap-tiap Gereja.
Pada kesempatan tersebut, Letkol Laut (KH) Drs. Hasoloan Samosir melaksanakan kegiatan pemberian tali asih oleh Panitia peringatan Natal TNI Angkatan Laut wilayah Surabaya kepada masing-masing pengurus Gereja yang akan digunakan untuk perawatan Gereja.(fri/jpnn)
Letkol Laut (KH) Hasoloan Samosir melaksanakan kegiatan pemberian tali asih oleh Panitia peringatan Natal TNI Angkatan Laut wilayah Surabaya kepada masing-
Redaktur & Reporter : Friederich
- Ibas Memuji Peran TNI, Ahli Gizi hingga Masyarakat di Program Makan Bergizi Gratis
- Panglima TNI Serahkan Paket Sembako Kepada Prajuritnya Menjelang Idulfitri 1446 H
- RUU TNI Disetujui DPR, Ini Isi Pasal 3, 7, 47, dan 53
- Dorong Semangat Baru di Tubuh TNI, 6 Jabatan Strategis Diserahterimakan
- Imparsial: Peradilan Militer Cenderung Menjadi Sarang Impunitas Bagi Prajurit TNI
- RUU TNI: Inilah 3 Pasal yang Diubah & 15 Jabatan Sipil Bisa Diisi Prajurit Aktif