Prajurit TNI di Perbatasan: Setetes Darahmu Selamatkan Sejuta Jiwa

jpnn.com, MERAUKE - Setetes Darahmu, Selamatkan Sejuta Jiwa. Itulah tema dari aksi mulia dari kegiatan kemanusiaan donor darah yang digelar Satuan Tugas (Satgas) Yonif 411/Pandawa Kostrad di Perbatasan RI-PNG.
Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Futsal ACP 1, Distrik Ulilin, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua, Selasa (17/9/2019) itu merupakan rangkaian kegiatan peringatan hari Palang Merah Indonesia (PMI) ke-74 tahun yang jatuh pada tanggal 17 September.
Satgas Pengamanan Perbatasan Republik Indonesia - Papua Nugini (Pamtas RI-PNG) Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad menggelar aksi kemanusiaan donor darah guna membantu mencukupi kebutuhan stok darah di PMI Kabupaten Merauke.
Dalam kegiatan kemanusiaan ini, Satgas bekerja sama dengan PMI Kabupaten Merauke, PT ACP-APM,dan Bank Mandiri KCP Merauke.
Acara donor darah dibuka langsung oleh Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 411 Kostrad Mayor Inf Rizky Aditya. Peserta donor darah berjumlah 200 orang, berasal dari anggota Satgas Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad, Pegawai dan Karyawan PT ACP-APM, masyarakat Distrik Elikobel dan Distrik Ulilin.
Dansatgas Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad dalam sambutannya menyampaikan bahwa mendonorkan darah merupakan satu tindakan yang sangat mulia.
“Setetes darah yang kita berikan sangat berarti bagi kelangsungan hidup seseorang yang membutuhkannya,” ucapnya.
Selanjutnya, dia mengatakan di samping tugas pokok menjaga perbatasan, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 411/Pandawa Kostrad akan selalu berinovasi untuk mengadakan kegiatan positif dan bermanfaat serta dapat membantu kesulitan masyarakat.
Setetes Darahmu, Selamatkan Sejuta Jiwa adalah tema dari kegiatan kemanusiaan donor darah yang digelar Satgas Pamtas RI-PNG di Kabupaten Merauke, Provinsi Papua.
- Prajurit Aktif Gugat UU TNI ke MK, Imparsial: Upaya Menerobos Demokrasi
- Mayor Hery Ismoyo & Wahyu Millian Resmi Jadi Komandan Batalyon Kopassus
- Mabes TNI Tuding KKB yang Bantai Pendulang Emas Lakukan Propaganda
- Panglima TNI Jenderal Agus Minta Prajuritnya Lanjutkan Pengabdian Kepada Bangsa dan Negara
- Feby Deru Nilai Kegiatan Donor Darah Bermanfaat bagi Masyarakat
- Ibas Memuji Peran TNI, Ahli Gizi hingga Masyarakat di Program Makan Bergizi Gratis