Prakiraan Cuaca Riau Hari Ini Rabu 2 November 2022, Ada Peringatan Dini dari BMKG

jpnn.com - PEKANBARU - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru menyampaikan prakiraan cuaca Riau Rabu 2 November 2022.
Menurut Forecaster On Duty BMKG Pekanbaru Yasir P, cuaca Riau pada pagi hingga siang hari cerah berawan.
Namun, potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Siak dan Kabupaten Pelalawan.
Pada sore hingga malam hari, BMKG memperkirakan cuaca cerah berawan. Hanya saja, ada potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian besar wilayah Riau.
Untuk dini hari, BMKG memprediksi cuaca Riau berawan. Namun, ada potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah.
Adapun wilayah itu, yakni Kabupaten Rokan Hilir, Bengkalis, Siak, Pelalawan, Indragiri Hilir, Kepulauan Meranti dan Kota Dumai.
BMKG pun menyampaikan peringatan dini tentang potensi hujan disertai petir dan angin kencang.
“Peringatan dini. Waspada potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang terjadi disebagian wilayah Kabupaten Rokan Hulu, Pelalawan, Kampar, Bengkalis, Siak, Indragiri Hulu, Indragiri Hilir, Kota Pekanbaru dan Kota Dumai pada malam dan dini hari,” jelas Yasir.
BMKG menyampaikan prakiraan cuaca Riau hari ini, Rabu 2 November 2022. Ada peringatan dini dari BMKG.
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan
- Peringatan Gelombang Tinggi dari BMKG Akibat 2 Siklon
- Waspada Gelombang Tinggi di Sejumlah Wilayah Ini
- BMKG Sebut Ada Potensi Gelombang hingga 4 Meter di Sumbar
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Waspada Hujan di Sejumlah Wilayah