Pram Isyaratkan Tinggalkan DPR
Selasa, 13 Oktober 2009 – 14:31 WIB
JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan Pramono Anung diduga akan mendapatkan tiket menteri dari Presiden Yudhoyono (SBY). Pasalnya, sekjen partai berlambang banteng moncong putih itu akan mengundurkan diri dari Wakil Ketua DPR. Hal tersebut diutarakan oleh Ketua DPR RI Marzuki Alie. Namun demikian, Marzuki Alie yang juga menjabat Sekjen Demokrat mengaku tidak mengetahui apakah rencana pemunduran diri Pramono Anung itu terkait dengan adanya tiket menteri dari SBY. "Wah, saya tidak tahu itu. Saya 1000 persen tidak tahu, sudah kan jelas," kata Marzuki sembari tertawa.
”Saat rapat pimpinan kemarin, Pak Pram pernah berucap akan mengundurkan diri. Saya hanya menyampaikan apa yang dia ucapkan saat itu,” ujar Marzuki Alie kepada wartawan di gedung DPR RI, Jakarta, kemarin (12/10).Menurut Marzuki, Pram mengaku hanya sebulan di DPR. ”Saya ini hanya spesialis pelantikan.
Baca Juga:
Yang pertama saya bisa jadi anggota DPR selama lima tahun, yang kedua saya mengundurkan diri karena diminta oleh partai, yang ketiga ini (wakil ketua DPR) paling cuma sebulan, karena hal ini harus dikonsultasikan lagi dengan pimpinan partai," kata Marzuki meniru ucapan Pram.
Baca Juga:
JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan Pramono Anung diduga akan mendapatkan tiket menteri dari Presiden Yudhoyono (SBY). Pasalnya, sekjen partai
BERITA TERKAIT
- PPPK Minta Regulasi Mutasi, Relokasi, dan TPP Rp 2 Juta, Berlebihankah?
- Santri Diajak Proaktif Melawan Judi Online Lewat Kampanye di Digital
- Gagal di Kasus Timah, Kejagung Jangan Cari Pengalihan Isu dengan Menumbalkan Polri
- DPP KNPI: Pemuda Mitra Strategis Pemerintah untuk Mewujudkan Swasembada Energi dan Pemanfaatan EBT
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani