Pramono Bantah Ditawari jadi Menteri
Rabu, 09 Maret 2011 – 18:18 WIB

Megawati Institute hari ini, Rabu 9 Maret 2011 mengadakan diskusi dengan tajuk "Pemerintahan Tanpa Negarawan". Diskusi ini membahas sikap-sikap politisi dan pemimpin negara dalam menghadapi permasalahan. Diskusi ini menghadirkan pembicara (ki-ka) Direktur Megawati Institute Arief Budimanta, Peneliti LIPI Ikrar Nusa Bhakti, Wakil Ketua DPR Pramono Anung dan Pengurus harian Megawati Institute Helmy Fauzi. Foto : Arundono/JPNN
Pramono mengatakan, Megawati tentu mengetahui betul apa yang harus menjadi sikap partai dalam kondisi seperti ini. "Orang boleh bicara apa saja terkait isu perubahan kabinet saat ini. Kita di PDIP sepenuhnya menyerahkan kepada Ibu Mega," jelas Pram.
Baca Juga:
Dijelaskannya, berkoalisi bagi PDIP bukan cuma sebatas duduk menjadi menteri. Lebih dari itu, kata Pramono, apa yang menjadi komitmen dalam kebijakan membangun negara juga hendaknya dibicarakan bersama.
Selain dirinya yang sempat disebutkan sebagai Menteri ESDM, beberapa nama lain juga mencuat yaitu Puan Maharani yang sempat santer bakal diplot sebagai Menteri Pemberdayaan Perempuan. "Wah, dari mana kabar tersebut? Itukan pers saja yang meramaikan," ungkapnya tersenyum.
Apabila Megawati memberi sinyal positif apakah Pramono juga akan bersedia? "Maaf, Saya tidak ingin berandai-andai. Oke sudah dulu ya," pungkasnya.(mur/jpnn)
JAKARTA-Munculnya selentingan bahwa Pramono Anung merupakan salah satu kader PDIP yang dipinang jadi menteri, dibantah mantan sekjen DPP PDIP itu.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Evenciio Apartment Milik PPRO Kelola Sampah Secara Mandiri
- Nippon Paint Percantik Jam Gadang Kebanggaan Masyarakat Bukittinggi
- Irwan Fecho Bicara Pembangunan Berkelanjutan di Rakernas IKA SKMA 2025
- Dokter Ayu Widyaningrum Raih Penghargaan Pemimpin Inklusif 2025 dalam Eksekutif Award
- GIM Dukung Kolaborasi Lintas Sektor untuk Program Peduli Thalassaemia
- Peringatkan Tak Ada Bullying di Sekolah Kehutanan, Menhut: Saya Tak Segan Pecat Pelaku