Pramono Belum Berniat jadi Capres 2014
Kamis, 30 Juni 2011 – 16:45 WIB
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono secara resmi melantik Pramono Edi Wibowo sebagai KSAD pengganti George Toisutta. Terpilihnya adik Ibu Negara yang artinya ipar SBY ini dinilai beberapa kalangan sarat nepotisme.
Usai pelantikan di Istana Negara, Kamis (30/6), Pramono memberikan jawaban atas berbagai tudingan tersebut. Termasuk ramainya pemberitaan mengenai wacana dirinya maju sebagai Capres 2014 mendatang.
Baca Juga:
"Kalau saudara, memang saya adiknya Ibu Ani sejak lahir. Salahnya kan begitu. Sebelum Pak SBY menikah dengan Ibu Ani, saya sudah adik. Setelah Pak SBY menikah dengan Ibu Ani memang saya adik iparnya. Tapi kalau nepotisme, saya serahkan penilaian saya kepada atasan saya, KSAD Pak George Toisutta, jadi itu ada mekanismenya sendiri," jelas Pramono.
Pramono tidak menilai pemberitaan nepotisme dibalik keterpilihannya sebagai beban. Justru karena tercatat sebagai adik ipar Presiden SBY, dirinya merasa harus berbuat lebih baik lagi. Ia belum berniat untuk maju mencalonkan diri sebagai Capres 2014 mendatang.
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono secara resmi melantik Pramono Edi Wibowo sebagai KSAD pengganti George Toisutta. Terpilihnya adik Ibu
BERITA TERKAIT
- IMDE Gelar Kuliah Umum Bertema Tips dan Trik Wawancara Tokoh
- KPK Lanjutkan Penyidikan Kepada Karna Suswandi
- Kementerian LH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya
- Kasus Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Dipecat dari Polri
- BKN Ingatkan Mulai Hari Ini Cetak Kartu Peserta Seleksi PPPK 2024