Pramono-Rano dapat Dukungan dari Keluarga Besar Almarhum K.H. Zainuddin MZ

jpnn.com - JAKARTA - Dukungan untuk pasangan Calon Gubernur-Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno, terus mengalir.
Kali ini, cagub-cawagub DKI Jakarta nomor urut 3, itu mendapatkan dukungan dari keluarga besar almarhum K.H Zainuddin Hamidi atau dikenal sebagai K.H. Zainuddin MZ.
"Bersilaturahmi di kediaman Mas Pram ini atas nama keluarga besar Zainuddin MZ," kata anak ke-3 Zainuddin MZ, H. Lutfi MZ saat mendatangi kediaman pribadi Pramono di Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (27/9).
"Untuk memberikan doa dan dukungan pada beliau dalam melaksanakan pemilihan gubernur DKI Jakarta," ungkapnya.
Lutfi MZ berterima kasih bisa diterima untuk bersilaturahmi di kediaman Pramono Anung.
Dia mengungkap alasan mendukung Pramono-Rano karena mengingat ajaran orang tuanya untuk memilih pemimpin yang mengetahui permasalahan kampungnya sendiri.
Selain itu, Lutfi mengaku keluarganya memiliki hubungan baik dengan Pramono sejak lama.
"Hubungan kedua tokoh ini dengan almarhum orang tua saya juga cukup baik," katanya.
Cagub-Cawagub DKI Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno, mendapatkan dukungan dari keluarga besar almarhum K.H. Zainuddin MZ.
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano
- Pramono-Rano Didorong untuk Akselerasi Penanganan Polusi Udara
- Kawal Amanat Warga Jakarta, KPU Bakal Rilis Buku Janji Kampanye Pramono-Rano
- JIS Resmi jadi Kandang Persija Jakarta
- Pelantikan Pramono-Rano Hembuskan Angin Perubahan bagi Jakarta
- Ketua Tim Transisi Pramono-Rano Pastikan Warga Jakarta Bisa Nikmati Air Tanpa Kendala