Pramugara AirAsia: Selamat Ulang Tahun Istriku yang Cantik

jpnn.com - NASIB AirAsia QZ 8501 hingga sekarang belum jelas. Banyak duka yang terekam. Di antaranya dari keluarga Oscar Devano.
Sebelum menghilang, pria yang tercatat sebagai pramugara AirAsia QZ 8501 itu rupanya sempat mengirim pesan terakhir yang bikin haru.
Ya, Oscar adalah salah seorang pramugara yang ikut serta dalam penerbangan Air Asia dari Surabaya menuju Singapura. Ia meninggalkan seorang istri yang saat ini tengah hamil enam bulan dan mengandung anak pertama mereka.
Sebelumnya, Selasa (16/12), Oscar sempat mem-posting sebuah foto dan ucapan selamat ulang tahun kepada istrinya, Dessy Purbaningrum. Ia mengucap beberapa doa untuk sang istri, salah satunya adalah "hanya maut yang dapat memisahkan kita."
"Selamat ulang tahun yang ke-25 istriku yang cantik. Semoga kamu bisa menjadi ibu yang baik, contoh yang baik bagi anak-anak kita. Aku sangat mencintai dan mengagumimu," tulis Oscar di akun Path miliknya.
"Kamu adalah segalanya bagiku, selalu jadi istriku, temanku, musuh terbaik, aku mencintai kamu sekarang dan nanti sampai maut memisahkan kita berdua."
Hingga saat ini, Dessy masih shock dan mengurung diri di kamar. Ia bahkan tidak mau makan. Berbagai simpati pun berdatangan dari para netter untuknya. "Segera kembali @oschanky, istri dan anakmu menunggumu," tulis pemilik akun @sekarmira. (ags/Indopos/JPNN)
NASIB AirAsia QZ 8501 hingga sekarang belum jelas. Banyak duka yang terekam. Di antaranya dari keluarga Oscar Devano. Sebelum menghilang, pria yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pegadaian Peduli, Beri Kenyamanan Beribadah di 50 Masjid Dengan Karpet Bersih
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif