Prancis Dipecundangi Ukraina 2-0

jpnn.com - KIEV - Ukraina berhasil membekuk tamunya, Prancis pada leg pertama babak play-off Piala Dunia 2014 dengan skor 2-0 di NSK Olimpijs'kyj, Sabtu (16/11) dini hari WIB. Hasil ini membuat skuat Mikhail Ivanovich Fomenko menjadi finalis kompetisi sepak bola kasta tertinggi antarnegara yang akan digelar di Brasil.
Dua gol kemenangan bagi tuan rumah ini dicetak Roman Zozulya (61) dan Andriy Yarmolenko (83). Roman memanfaatkan umpan Edmar. Sebelum memasukkan bola ke gawang Ayam Jantan -julukan Prancis- yang dijaga Hugo Lloris, Roman memperdaya terlebih dahulu Koscielny.
Sementara gol kedua lahir dari eksekusi penalti. Andriy berhasil menyempurnakan tugasnya dengan baik. Lloris sebenarnya membaca penempatan bola tendangan Andriy, namun tak bisa ditepis karena arahnya terlalu kencang.
Bagi skuat Didier Deschamps, hasil ini cukup berat. Samir Nasri dkk harus unggul 3-0 pada leg kedua untuk memastikan satu tiket di Piala Dunia 2014. (awa/jpnn)
Susunan Pemain
Ukraina: Pyatov; Fedetskyi, Khacheridi, Rakitskyi, Shevchuk; Tymoschuk, Rotan ; Yarmolenko, Edmar, Konoplyanka ; Zozulya
Prancis: Lloris; Debuchy, Koscielny, Abidal, Evra; Matuidi, Pogba; Rémy, Nasri, Ribéry; Giroud.
KIEV - Ukraina berhasil membekuk tamunya, Prancis pada leg pertama babak play-off Piala Dunia 2014 dengan skor 2-0 di NSK Olimpijs'kyj, Sabtu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen Liga 1 2024/25: Persis Solo Lepas dari Juru Kunci, Siapa Bakal Degradasi?
- Makna Gelar Juara Raymond/Nikolaus di Sri Lanka International Challenge 2025
- Rehan/Gloria Ungkap Alasan Banyak Melakukan Kesalahan di Final German Open 2025
- Runner up German Open 2025 Jadi Modal Rehan/Gloria Menghadapi Orleans Masters
- Indonesia Raih 2 Gelar Juara di Sri Lanka International Challenge 2025
- Borneo FC Kalah 0-1 dari Persis, Pesut Etam Dipermalukan Laskar Samber Nyawa