Prancis 'Host' Euro 2016

Prancis 'Host' Euro 2016
TERPILIH - Zinedine Zidane (kiri) dan Presiden Nicolas Sarkozy (kanan) sebagai bagian dari tim pemenangan Prancis menjadi host Euro 2016. Foto: AFP/Getty Images.
Selain itu, yang menjadi andalan Prancis dalam memaparkan proposal mereka adalah fokus menjadikan sepakbola sebagai tontotan bagi keluarga dan anak-anak. Mereka juga berjanji melakukan perlawanan yang serius atas aksi hooligan.

Sarkozy mengandalkan slogan "bebaskan sepakbola dari kanker kekerasan", "sepakbola dengan wajah humanis", serta "sepakbola sebagai festival dan pesta". Legenda sepakbola Prancis, Zinedine Zidane, juga ikut fokus pada pemaparan itu.

Zidane banyak bercerita tentang dirinya sebagai seorang fans cilik yang menyaksikan gol Platini ke gawang Portugal, di Stadion Marseille dulunya. Itu adalah saat Prancis mengalahkan Portugal di semifinal Euro 1984. "Itulah tipe pengalaman yang ingin saya hidupkan lagi," ujar Zidane.

"Menang memang menyenangkan, tapi lebih hebat lagi ketika melihat orang-orang berpesta di jalanan. Inilah momen yang selalu ingin saya berikan kepada anak-anak," papar mantan pemain Real Madrid itu.

JENEWA - Prancis akhirnya ditunjuk sebagai host Euro 2016. Negara yang dipimpin Presiden Nicolas Sarkozy tersebut mengungguli dua calon lainnya,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News