Prandelli Peringatkan Balotelli

Prandelli Peringatkan Balotelli
Prandelli Peringatkan Balotelli
Akibatnya, Balotelli pun diganjar sanksi larangan bermain selama empat pertandingan di Liga Inggris. Bukan hanya dengan pemain lawan, Balotelli juga kerap berseteru dengan rekan setimnya di City. Nigel de Jong dan Yaya Toure pernah terlibat adu mulut dengannya.

Setali tiga uang dengan aksinya di luar lapangan. Tindakan konyol mulai dari membakar rumahnya sendiri dengan kembang api, hingga memacari wanita panggilan pernah dilakukannya. Paling parah, dia sempat berduel dengan salah seorang penggemar tim sekotanya, Manchester United (MU).

Prandelli berharap sentuhan bola Balotelli yang membantu City merebut gelar juara Liga Inggris bisa menular ke timnas Italia. "Kesempatan ini harusnya bisa dia manfaatkan untuk menuliskan prestasi terbaiknya di lapangan. Bukan malah memperpanjang catatan buruknya selama di luar lapangan," tutur Prandelli.

Jika tetap dipertahankan Prandelli di skuad Italia, maka Euro 2012 akan menjadi debut Balotelli dalam kejuaraan resmi dunia. Balotelli mulai bergabung di timnas Italia sejak junior, yaitu mulai tahun 2008 hingga 2010. Setahun kemudian, dia diorbitkan ke timnas senior. Hingga kini, Balotelli masih mencetak sebiji gol dari tujuh kali penampilan.

ROMA - Mario Balotelli boleh saja jumawa dengan prestasi cemerlangnya bersama klub Manchester City. Namun, prestasi tersebut sama sekali tak menjamin

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News