Prarekontruksi Pembunuhan Sadis Elvina, Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan

Sedangkan adegan di luar rumah, hanya saat Michael datang bersama Elvina dengan mengendarai Honda Vario hitam BK 3436 AIN. Kedatangan keduanya disambut Jefri.
Kasat Reskrim Polrestabes Medan AKBP Ronny Nicholas Sidabutar yang ada di lokasi tak bisa berkomentar banyak, soal mengapa begitu banyak yang dihadirkan saat prarekontruksi.
Hanya saja, menyiratkan pembunuhan ini adalah berencana yang aksinya dilakukan tak hanya seorang. “(Tersangka) bisa dua atau tiga orang. Kami masih dalami,” ungkapnya.
Sebelumnya, saat jasad korban ditemukan, ada tubuh Michael yang tak berdaya yang diduga minum racun serangga. Awalnya, dugaan menguat bahwa Michael ingin bunuh diri usai menghabisi kekasihnya.
Ini diperkuat dengan bukti surat cinta di lokasi yang berbunyi bahwa hubungan mereka tak direstui orang tua Elvina.
BACA JUGA: Elvina Dibunuh secara Sadis, Tubuhnya Hangus Terbakar dalam Kardus
Namun, dengan prarekontruksi ini, ada kejadian lain yang belum terungkap yang akan segera dituntaskan pihak kepolisian dengan keterlibatan beberapa orang lainnya. (nin)
Polisi langsung menggelar prarekontruksi kasus pembunuhan sadis Elvina, 21, perempuan yang ditemukan tewas dalam kardus di Jalan Duku No 40 Komplek Cemara Asri, Kecamatan Percut Seituan, Deliserdang, Sumut, Kamis (7/5/2020).
Redaktur & Reporter : Budi
- Kabar Terbaru Kasus Pembunuhan Sadis di Subang, Giliran Abi Aulia
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Sadis di Dumai, Oh Ternyata
- Imam Ghozali yang Bunuh Ibu Kandung di Semarang Dikenal Temperamental
- Terungkap, Pelaku Pembunuhan Sadis Pegawai Salon di Sukamenak Bandung
- Rebutan Harta, Pria di Bandung Bunuh Saudara Sendiri
- Keluarga Korban Mutilasi di Blitar Pengin Bertemu dengan Pelaku