Prediksi Jerman vs Italia: Bidik Empat Titik Lemah Panser, Ini Dia!
Menghadapi Jerman, Conte membidik empat titik lemah. Hummels salah satunya. Tiga spot lemah lainnya berada di sisi kanan Jerman yang ditempati Joshua Kimmich serta Sami Khedira dan Toni Kroos sebagai double pivot dalam skema 4-2-3-1.
Dari analisis empat laga, Hummels kerap melakukan error. Sementara itu, Kimmich sering telat saat transisi dari menyerang ke bertahan.
Sama dengan kelemahan Kroos, yakni tidak mampu menutupi lambatnya pergerakan Khedira. Ingat, karakter permainan counterattack dan bertempo cepat Italia itu belum pernah dihadapi Jerman.
Lambat sedikit saja, Italia bakal mencuri gol cepat.
Dua di antara lima gol Italia tercipta dalam kurun waktu 35 menit pertama. Jangan lupa juga, Gianluigi Buffon dkk mempunyai tren menghabisi lawan-lawannya pada 60 menit pertama. (ren/c11/ca)
Italia Bidik Empat Titik Lemah Jerman, Ini Dia! BORDEAUX - Di atas kertas, Jerman lebih diunggulkan ketimbang Italia. Benar saja, Panser -julukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 8 Pemain yang Hidupnya Berubah Setelah Euro 2016
- Inilah 5 Gol Terbaik Euro 2016
- Simak Saran Legenda Jerman untuk Podolski dan Schweinsteiger
- WOW, Ternyata Total Penonton Euro 2016 Fantastis Banget, Ini Angkanya...
- Ronaldo Tak Hanya Jago Olah Bola, Dia Juga Dermawan
- Mengejutkan! Legenda Prancis Sebut Griezmann Tak Layak Jadi Pemain Terbaik Euro 2016