Prediksi Line Up Liverpool vs Milan: Rossoneri Pincang, The Reds Siap Ambil Kesempatan

Prediksi Line Up Liverpool vs Milan: Rossoneri Pincang, The Reds Siap Ambil Kesempatan
Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak Fabinho (3) ke gawang Leeds pada matchday keempat Liga Premier. Foto: Twitter @LFC

jpnn.com, LIVERPOOL - AC Milan bakal menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Liverpool pada matchday pertama Grup B Liga Champions 2021/22, Kamis (15/9) dini hari WIB.

Rossoneri sedang dalam optimisme tinggi karena ini merupakan kali pertama bagi mereka berlaga di Liga Champions usai absen tujuh tahun lamanya.

Dalam laga nanti, Milan tak bisa diperkuat Zlatan Ibrahimovic yang mengalami cedera saat melawan Lazio. 

Posisi Ibra kemungkinan bakal ditempati Ante Rebic karena disaat yang bersamaan Olivier Giroud juga baru pulih dari Covid-19.

Rebic bakal ditopang tiga pemain kreatif, seperti Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz dan Rafael Leao di belakangnya.

Bek Milan, Simon Kjaer yang diistirahatkan melawan Lazio bakal lebih fit dan diprediksi tampil dari menit awal kontra Liverpool.

The Reds di sisi lain, harus kehilangan Harvey Elliott yang mengalami cedera horor saat jumpa Newcastle.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp bakal mengandalkan Mohamed Salah yang telah mencetak satu gol dan dua assist dalam tiga penampilan melawan Rossoneri selama membela AS Roma di Serie A.

AC Milan bakal menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Liverpool pada matchday pertama Grup B Liga Champions 2021/22. Berikut prediksi line up dari kedua tim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News