Prediksi Semifinal Piala Dunia 2022: Belanda vs Brasil, Prancis vs Portugal

Tim Oranye ke semifinal setelah menyingkirkan Amerika Serikat dan Argentina.
“Sebagai orang Belanda, saya cukup senang dengan undian tersebut, dan saya pikir tim juga bisa menang di grupi,” katanya.
“Belanda satu grup dengan tuan rumah Qatar, itu hal yang spesial bagi saya setelah tinggal di Doha selama tujuh tahun," imbuhnya.
Pria berusia 52 tahun yang tampil untuk Oranje di dua Piala Dunia itu juga memprediksi ada kejutan di Grup F, dengan Kroasia dan Maroko finis di depan salah satu favorit, Belgia, dan Kanada.
“Pasti ada kejutan di setiap Piala Dunia. Bagi saya, mungkin Belgia akan kesulitan. Maroko menjadi tim kejutan di grup," ujar saudara Frank de Boer ini.
“Brasil adalah favorit untuk memenangi gelar. Brasil sepenuhnya siap untuk Piala Dunia ini," imbuhnya. (qatar2022/jpnn)
Prediksi Piala Dunia 2022 dari seorang legenda, Belanda vs Brasil di semifinal, satu lagi Prancis vs Portugal. Siapa juara?
Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda
- Setelah Absen Satu Setengah Tahun, Neymar Kembali Dipanggil Memperkuat Brasil
- Serangan Umum 1 Maret, Klaim & Versi (daripada) Soeharto
- Resmi, Robin Van Persie jadi Pelatih Feyenoord Rotterdam
- Menlu Sugiono Rayu Belanda demi Sukseskan Program Prioritas Indonesia
- KADIN Indonesia Apresiasi Investasi Prancis dalam Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan