Premiere Film Ketujuh Harry Potter
Kisah Akhir Bagian Pertama yang Menuai Pujian
Sabtu, 13 November 2010 – 11:33 WIB

Premiere Film Ketujuh Harry Potter
LONDON - Film ketujuh Harry Potter, tampaknya, akan sesukses novelnya. Setelah menyaksikan premiere Harry Potter and the Deathly Hallows- Part 1 di The Odeon Leicester Square, London, Kamis malam waktu setempat (11/11), para kritikus langsung memberikan acungan jempol. Ada pujian, ada juga kritik, meski tak banyak. Dikutip dari Associated Press, poin negatif diberikan karena film pertama tersebut dianggap belum memuat kisah sebenarnya. Ibaratnya, film itu sekadar makanan pembuka sebelum hidangan utama berupa film kedua hadir.
Sebagian reviewer menulis bahwa film tersebut berhasil memvisualkan kelamnya cerita seri terakhir kisah karangan J.K. Rowling itu dengan apik. Film tersebut merupakan bagian pertama dua film yang dibuat berdasar serial pemungkas penyihir cilik dengan bekas luka petir di dahinya itu.
Baca Juga:
"Alurnya pelan dan mencekam di setiap adegannya. Nuansa senyap serta kehilangan terasa sangat kental," tulis Variety, majalah hiburan Hollywood. Sementara itu, koran Inggris Independent menilai ada semacam adegan yang sukses "memperdaya" penonton. "Adegan memperdaya itu merupakan pintu masuk ke adegan inti di film kedua yang tayang Juli 2011 mendatang," tulis reviewer.
Baca Juga:
LONDON - Film ketujuh Harry Potter, tampaknya, akan sesukses novelnya. Setelah menyaksikan premiere Harry Potter and the Deathly Hallows- Part 1
BERITA TERKAIT
- Merasa Difitnah, Dhena Devanka: Jangan Ganggu Kebahagiaan Aku
- Widi Mulia Kembali Main Film Horor, Terlibat Iblis Dalam Kandungan 2: Deception
- 3 Berita Artis Terheboh: Nunung Jual Aset, Reaksi Vadel Badjideh soal Kasus Nikita
- Cetak Sejarah, Lisa BLACKPINK Siap Tampil di Panggung Oscar 2025
- Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo soal Royalti, Kalimatnya Pedas Banget
- Kini jadi Kakek, Sule Bicara Soal Panggilan dari Cucu Pertama