Premium dan Solar Diusulkan Naik Rp1500 per Liter
Selasa, 28 Februari 2012 – 15:44 WIB
JAKARTA - Kementerian Energi Sumber Daya Manusia (ESDM) menyampaikan usulan alternatif kebijakan pengurangan subsidi untuk bahan bakar minyak jenis premium dan solar. Dalam usulan yang disampaikan kepada Komisi VII DPR itu, Menteri ESDM Jero Wacik memberikan dua opsi, yaitu kenaikan harga jual untuk BBM jenis premium dan solar sebesar Rp1500 per liter. Selain itu, lanjut dia, kompensasi transportasi. "Misalnya, pemberian kupon gratis angkot atau bus anak-anak sekolah bantuan STNK dan KIR untuk angkutan umum," kata Jero.
"Opsi pertama, kenaikan harga jual eceran premium dan solar sebesar Rp1500 per liter. Opsi kedua memberikan subsidi tétap, maksimum sebesar Rp2000 perliter untuk premium dan solar," kata Jero Wacik saat rapat kerja dengan Komisi VII DPR, Selasa (28/2).
Baca Juga:
Selain mengusulkan opsi kenaikan BBM untuk mengurangi beban subsidi, pemerintah juga memikirkan kompensasi dari kenaikan harga tersebut. Jero memaparkan ada beberapa kompensasi yang diberikan, yaitu kompensasi untuk perlindungan masyarakat tidak mampu. Saat ini menurut dia, Menteri Sosial di bawah koordinator Wakil Presiden tengah melakukan kerja untuk menetapkan hal ini.
Baca Juga:
JAKARTA - Kementerian Energi Sumber Daya Manusia (ESDM) menyampaikan usulan alternatif kebijakan pengurangan subsidi untuk bahan bakar minyak jenis
BERITA TERKAIT
- Bahas Swasembada Jagung, Mentan Amran Diskusi dengan Kapolri Jenderal Listyo
- 31 TJSL 2024 dari SPSL Berdampak Luas Bagi Masyarakat
- CPM dan DPRD Tegaskan Legalitas Aktivitas PT AKM di Poboya
- Target Beroperasi 2027, Pabrik Semen Baru di Papua Siap Garap Indonesia Timur
- Begini Kronologi iPhone 16 Masuk ke Indonesia
- Jangan Kaget, Sebegini Total Duit yang Dikeluarkan Pemerintah untuk IKN