Premium Diminta Turun Lagi
Senin, 24 November 2008 – 16:08 WIB
JAKARTA-Ketua Dewan Perwakilan Rakyat, Agung Laksono mengatakan seharusnya pemerintah menurunkan harga Bahan Bakar Minyak bersubsidi sesuai dengan penurunan harga minyak dunia. Menurut Agung penuruanan harga solar sebesar Rp 500 per liter yang baru akan mulai 1 Desember nanti terlalu kecil dibandingkan penurunan harga minyak dunia yang anjlok hingga menyentuh angka US $ 48 per barel. Selain harga premium, DPR juga meminta pemerintah menurunkan harga solar “Melihat harga minyak dunia yang semakin turun, penurunan yang sebanding juga seharusnya berlaku pada harga BBM seperti solar dan premium,” katanya dalam pidato pembukaan masa sidang di gedung DPR, Jakarta, Senin, (24/11).
Menurutnya penurunan harga ini nantinya akan meningkat daya beli masyarakat. Sehingga diharapkan akan meningkatkan pertumbuhan di sektor riil. Selanjutnya Agung menekankan bahwa penurunan harga solar akan berdampak terhadap angkutan umum dan nelayan.
Selain itu Agung juga mengingatkan pemerintah untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat pada sektor riil, mengingat goncangan krisis ekonomi global yang menggoncang sektor financial. Karena ditakutkan krisis ini akan berimbas juga pada sektor riil.(wid)
JAKARTA-Ketua Dewan Perwakilan Rakyat, Agung Laksono mengatakan seharusnya pemerintah menurunkan harga Bahan Bakar Minyak bersubsidi sesuai dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Jenderal Polri Menjamin Penanganan Kasus Penembakan Siswa Semarang Transparan
- Katarina Minta Jaksa Segera Eksekusi Pelaku Pemalsuan Akta Setelah Kasasi Dikabulkan
- Pensiunan Notaris Diduga Dikriminalisasi dengan Sengketa Perdata yang Dipidanakan
- Kebakaran Melanda Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang, Ini Dugaan Penyebabnya
- Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024, Sudah Diantisipasi, 3 Alasannya
- PWNU Jateng Sebut Pilkada Membuktikan Kedewasaan Politik Warga