Premium Semakin Ditinggalkan

jpnn.com - JAKARTA - Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro mengatakan, tren penjualan bakar nonsubsidi Pertamina kian meningkat.
Bahan bakar nonsubsidi tersebut yaitu pertamax series dan pertalite.
Tren penjualan bahan bakar gasoline non subsidi PT Pertamina (Persero) kini telah mencapai 45 persen.
Itu dari total konsumsi gasoline yang saat ini mencapai 91.000 KL per hari.
Pada semester pertama 2016 lalu rata-rata hanya sekitar 15.000 KL per hari atau 20 persen dari total permintaan gasoline.
Pada 20 hari pertama September 2016 konsumsinya telah mencapai 40.837 KL per hari atau 45 persen dari total konsumsi gasoline.
"Perkembangan ini tentu sangat menggembirakan, karena menunjukkan bahwa masyarakat konsumsi di tanah air sudah benar-benar bisa menerima inovasi produk yang dilakukan Pertamina,” ujar Wianda.
“Kami akan terus meningkatkan ketersediaan pertamax series dan pertalite di lebih banyak SPBU untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan dengan baik," kata Wianda.
JAKARTA - Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro mengatakan, tren penjualan bakar nonsubsidi Pertamina kian meningkat.
- Krakatau Steel Genjot Produksi Baja Tahan Gempa
- Membaca Ulang Arah Industri Baja Nasional Lewat Kasus Inggris
- Hari Ini Pemprov DKI Gratiskan Tarif Transjakarta Khusus Untuk Perempuan
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar